Manfaat Lain Berwudhu

 on 20.10.16  

Untuk umat muslim, berwudu merupakan kewajiban ketika hendak mengerjakan sholat atau ibadah lainnya. Namun dibalik semua itu ternyata ada banyak sekali manfaat dari wudhu. Baik manfaat secara rohani maupun manfaat secara jasmani. Kalu dijabarkan secara lengkap akan ada banyak halaman web yang ane butuhkan. Oleh karena itu ada beberapa manfaat lain dari berwudhu.

Yang Pertama
Berwudhu akan membuat kita ingat kepada yang telah memberikan segala kenikmatan yang telah kita rasakan yaitu Allah SWT. Air yang terasa dimuka dan bagian tubuh kita lainnya seolah mengikatkan kita betapa luar biasanya amalan ini karena kita dapat membersihkan segala macam najis dan kotoran dan mensucikan diri untuk beribadah menghadap-Nya.


Yang Ke-Dua
Dengan berwudhu akan membuat hati kita tenang dan damai karena kita sudah bersiap untuk curhat kepada Allah yang mampu memberikan solusi yang terbaik karena kesungguhan kita beribadah dan kesabaran serta keikhlasan kita dalam menerima apa solusi yang nantinya akan diberikan.

Yang Ke-Tiga
Berwudhu membuat kita menjadi hidup teratur karena urutan berwudu itu harus benar dan harus sesuai dengan rukunnya. Rukun wudhu ini lah yang membuat kita teratur karena mendahulukan yang seharusnya dahulu dan mengerjakan apa yang selanjutnya harus dikerjakan.

Yang Ke-Empat
Dengan berwudhu kita akan senantiasa merasakan betapa nikmatnya kesehatan yang diberikan oleh Allah. Karena ada salah satu bagian tubuh saja yang sakit yang dapat menghalangi kesempurnaan berwudhu maka akan terasa kurang juga ibadah yang kita jalankan.
Manfaat Lain Berwudhu 4.5 5 campur aduk site 20.10.16 Untuk umat muslim, berwudu merupakan kewajiban ketika hendak mengerjakan sholat atau ibadah lainnya. Namun dibalik semua itu ternyata ada...


No comments:

Post a Comment

Featured Post

Persiapan Pengajuan Google Adsense

Artikel ini ane buat untuk sedikit berbagi apa yang ane telah lewati selama kurang lebih 2 bulan proses. Pengalaman dengan Google Adsen...