Orang Tua

 on 2.11.16  

Terlalu sering kita lupa hanya untuk sekedar mengucapkan terima kasih disetiap bantuan yang mereka berikan. Terlalu sering kita melawan atau menolak perintah yang baik dari mereka. Terlalu sering kita lupa untuk terus mendoakan mereka. Sudahkah kita mampu hidup sendiri tanpa bantuan dan arahan dari mereka. Sudah cukup tangguhkah kita untuk mampu berdiri dan berjalan tanpa tuntunan mereka. Sudah cerdaskah kita tanpa ajaran dari mereka. Dan sudah nyamankah kehidupan kita tanpa do'a dari mereka.


Kita terlalu sombong untuk mengejar cita-cita yang membuat hati ini menelantarkan mereka. Kita terlalu sombong hingga untuk sekedar menyapa mereka tidak ada waktunya. Kita terlalu angkuh hanya karena sebuah keinginan dan ambisi hati yang tidak pernah puas hingga lupa mengetahui kabar mereka.

Apa salah mereka, kekeliruan apa yang telah mereka perbuat. Kekurangan sekecil apa yang mereka miliki sehingga kita terus terlena dan merasa diatas segalanya tanpa ada campur tangan dari mereka.

Tapi apa?, tiada henti mereka memikirkan kita. Tiada henti mereka selalu mendo'akan kita dalam setiap hembusan nafasnya. Kita dianggap segalanya oleh mereka. Kita ditinggikan, kita dibela, kita selalu dibantu, kita selalu di tuntun, kita selalu diajarkan dan kita selalu disayang apapun yang terjadi. Tidak ada sebesitpun dipikiran mereka untuk sebuah balas budi, tidak ada sedikitpun rasa menyesal, rasa lelah, rasa putus asa saat mereka merawat dam membesarkan kita.

Mereka sangat di mulyakan oleh Allah, mereka sangat di tinggikan oleh Allah. Mereka selalu menjadi prioritas utama dalam setiap ajuran ataupun perintah dalam beribadah. Untuk mereka yang beriman kepada Allah sudah mendapat jaminan di surga-Nya.

Jadi masih kah kita hanya memikirkan segala macam kegiatan yang membuat hati ini melupakan segala yang telah mereka lakukan untuk kita. Mengapa mereka harus dimulyakan,mengapa mereka harus selalu dido'akan dan mengapa mereka harus disegalakan, karena mereka adalah ORANG TUA kita. 

Ya Allah, ampuni semua dosa kedua orang tuaku. Jauhkan mereka dari panasnya api neraka. Jauhkan mereka dari segala macam penyakit. Tempatkan mereka ditempat yang paling indah yang Engkau miliki. Berikan yang terbaik untuk mereka karena mereka beriman kepada-Mu ya Allah.


Orang Tua 4.5 5 campur aduk site 2.11.16 Terlalu sering kita lupa hanya untuk sekedar mengucapkan terima kasih disetiap bantuan yang mereka berikan. Terlalu sering kita melawan a...


No comments:

Post a Comment

Featured Post

Persiapan Pengajuan Google Adsense

Artikel ini ane buat untuk sedikit berbagi apa yang ane telah lewati selama kurang lebih 2 bulan proses. Pengalaman dengan Google Adsen...